Lagi Sial, Komplotan Jambret Ini Terlanjur Babak Belur Karena Sempat Di Hajar Warga
Kabar Surabaya - Akibat pandemi COVID-19 yang berkepanjangan ini, semua perekonomian masyarakat menjadi sangat terpukul. Mereka yang terdampak langsung akibat wabah Corona ini menjadi semakin terpuruk hidupnya. Namun kondisi tersebut tidaklah menjadi alasan seseorang untuk melakukan kejahatan, Karena setiap kejahatan yang dilakukan pasti bakal ada balasannya.
Hal inilah yang kemudian dialami oleh dua orang pelaku kejahatan jambret yang beraksi di kawasan Mastrip Surabaya. Sesaat setelah berhasil melakukan aksinya, komplotan tersebut bernasib sial. Hal ini dikarenakan mereka akhirnya terjatuh dan berhasil ditangkap oleh warga.
Ditempat yang sedikit sepi, akhirnya kedua pelaku Jambret, yaitu Rendi Demostra Refor Romadona (22) dan IK (17) langsung nelancarkan aksinya. Rupanya kedua komplotan penjambret ini sudah ahli dibidangnya. Hal ini terbukti dengan sekali tarik saja, tas milik korban sudah berpindah tangan. Meskipun tali tas tersebut putus.
Karena mendapat kejaran dari banyak warga, rupanya Rendi selaku joki merasa sedikit gugup. Alhasil mereka berdua akhirnya bisa diringkus oleh warga. Warga yang sudah kesal dengan kejadian Jambret ini langsung saja meluapkan emosinya dengan cara memukuli mereka. Beruntung, sebelum mereka berdua babak belur lebih parah, ada petugas Kepolisian yang melintas dan membawa mereka untuk dilakukan pemeriksaandiKantor Polisi Karang Pilang.
Barang bukti yang berhasil diamankan oleh petugas adalah sebuah Tas cangklong warna Coklat yang didalamnya berisi HP, Uang tinat sebesar Dua ratus ribu rupiah ( Rp.200.000 ), surat-surat penting.Sedangkan barang milik pelaku adalah 1 unit sepeda motor merk Suzuki Satria FU sebagai sarana, 1 unit HP OPPO warna Hitam dan 1 unit HP SAMSUNG warna Putih.
No comments:
Post a Comment