Pemkot Surabaya Tentukan 14 Dermaga Disepanjang Kalimas Untuk Penunjang Transportasi Air - Kabar Surabaya

Terbaru

Thursday, February 20, 2020

Pemkot Surabaya Tentukan 14 Dermaga Disepanjang Kalimas Untuk Penunjang Transportasi Air

Pemkot Surabaya Tentukan 14 Dermaga Disepanjang Kalimas Untuk Penunjang Transportasi Air

Kabar Surabaya - Pembangunan di Kota Surabaya sudah harus memikirkan bagaimana caranya agar masyarakat bisa diajak untuk berpindah menggunakan transportasi umum. Hal ini agar jalanan darat di kota Pahlawan ini tidak bertambah macet. Beragam solusi mulai dipikirkan oleh pemerintah kota. Salah satunya adalah pembangunan transportasi massal di atas sungai.


Bila menilik sejarah masa lalu. Sebenarnya transportasi sungai adalah hal yang tidak asing bagi warga Kota Surabaya. Dahulu, sebelum bermunculan kendaraan bermotor sungai-sungai dikota Surabaya di fungsikan penuh sebagai transportasi umum. Pada saat itu Kalimas adalah sungai tersibuk sebagai jalanan di atas air. Namun ketika sudah mulai muncul yang namanya motor dan mobil, transportasi air ini mulai di tinggalkan.

Saat ini perkembangan transportasi darat sudah mulai dirasa sangat penuh dan di khawatirkan akan mengalami macet total pada beberapa tahun mendatang. Sebelum hal itu terjadi, pemerintah Kota Surabaya mulai berpikir kembali untuk menggunakan sungai sebagai jalur transportasi. Bukan hanya sebagai transportasi wisata, melainkan sebagai jalur transportasi yang sesungguhnya. Sebagai jalur transportasi yang mampu ber-integrasi dengan jenis transportasi lainnya.


Di Kota Surabaya sendiri terdapat beberapa sungai yang layak untuk digunakan sebagai jalur transportasi air. Salah satu yang saat ini telah diteliti kelayakannya adalah Sungai Kalimas. Pada sungai Kalimas ini nantinya akan dibuat 14 titik dermaga sebagai akses bagi penumpang dan barang untuk naik turun kapal. Dermaga ini tersebar mulai dari Wonokromo hongga ke Jalan Kalimas Barat.

Posisi dari dermaga ini nantinya di bangun berdasarkan kesesuaian dengan moda transportasi lainnya, seperti Suroboyo Bus atau angkot. Selain itu juga berdasarkan lokasi-lokasi strategis, seperti pasar, mall ataupun lokasi wisata. Ada juga yang berdasarkan permintaan dari masyarakat. 


Meskipun Pemkot Surabaya telah melakukan survey terhadap lokasi-lokasi yang nantinya menjadi dermaga dari transportasi sungai ini. Namun finalisasinya tetap akan mengaci kepada hasil lelang kajian masterplan transportasi sungai mendatang. 

Hasil kajian ini nantinya juga akan menghasilkan jenis perahu yang nanti akan digunakan sebagai saranan transportasi sungai ini. 


Kedepan nanti, pemngembangan transportasi sungai ini diharapkan bisa benar-benar tertata rapi dan fungsional. Dalam artian, sarana ini tidak hanya menjadi ajang wisata atau rekresi seperti halnya yang saat ini ada di Taman Prestasi Kalimas. Harapan akhirnya tentu saja, kepadatan lalu luntas dijalan raya akan berkurang jika transportasi sungai ini benar-benar digarap secara serius.  

Salah satu pekerjaan rumah serius yang harus dilakukan oleh Pemkot Surabaya sekarang ini adalah mengkondisikan sungai-sungai yang akan dijadikan sebagai jalur transportasi sungai ini. Salah satu yang harus dilakukan adalah pengerukan sedimentasi endapan sungai. Seperti diketahui, berdasarkan penelitian dari pihak terkait, sungai Kalimas saat ini kedalamannya masih terlalu dangkal apabila ingin digunakan untuk lintasan perahu, apalagi perahu dengan banyak penumpang. (Yanuar Yudha)   

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad