Erupsi Semeru : Warga Mulai Rasakan Pertanda Ini Sehari Sebelum Kejadian - Kabar Surabaya

Terbaru

Saturday, December 4, 2021

Erupsi Semeru : Warga Mulai Rasakan Pertanda Ini Sehari Sebelum Kejadian

Erupsi Semeru : Warga Mulai Rasakan Pertanda Ini Sehari Sebelum Kejadian

 

Kabar Surabaya - Pada hari Sabtu (04/12/2021) sore tadi tiba-tiba saja Gunung Semeru mengeluarkan asap pekat berwarna hitam dan pekat. Semburan asap hitam ini membumbung tinggi hingga mencapai ratusan kilometer. Dari kejauhan-pun asap pekat ini sudah terlihat sangat tinggi. Dentuman dan suara gemuruh dari gunung yang tercatat sebagai tertinggi di Pulau Jawa ini terdengar berkali-kali.



Menurut penuturan warga, asap hitam dan suara gemuruh ini sudah terjadi pada sekitar pukul 15.30wib. Erupsi gunung setinggi 3.676m ini sangatlah tiba-tiba. Hal ini tentu saja membuat warga yang tinggal dekat dengan kaki Guuung Semeru langsung berlarian menjauh dari gunung. Tampak dalam vidio amatir yang beredar di media sosial, para warga berlarian sambil sesekali berteriak minta tolong.


Beberapa desa yang terdekat dengan kaki Gunung Semeru saat ini kondisinya gelap gulita karena tertutup oleh semburan awan. hal ini seperti yang dialami oleh desa Pronojiwo dan Candipuro. Thorirul haq, selaku Bupati Lumajang menyatakan bahwa mulai hari Juum'at (03/12/2021) kemarin pertanda erupsi Gunung Semeru sudah mulai muncul.

 

Pertanda tersebut berupa gempa bumi yang terus terjadi hingga hari Sabtu pagi. Akibat gempa ini beberapa rumah roboh. Bahkan ada warga yang masih terjebak di dalam rumah. Saat ini kondisi desa di kaki Gunug Semeru tersebut dalam keadaan gelap gulita. Sedangkan kondisi cuaca hujan deras. 

 

Pihak BPBD Lumajang bergerak cepat dengan mengirimkan masker dan genst. Saat ini kebutuhan bahan makanan cepat saji juga disiapkan untuk menangani para pengungsi. (yyan) 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad