BREAKING NEWS : Begini Suasananya Saat Pintu Bendungan Serut Dibuka - Kabar Surabaya

Terbaru

Monday, October 17, 2022

BREAKING NEWS : Begini Suasananya Saat Pintu Bendungan Serut Dibuka

BREAKING NEWS :  Begini Suasananya Saat Pintu Bendungan Serut Dibuka


Kabar Surabaya - Peringatan Badan Metereologi Klimatogi dan Geofisika (BMKG) Provinsi Jawa Timur tentang adanya musibah akibat cuaca ekstrim benar-benar menjadi kenyataan. Beberapa kawasan di timur Pulau Jawa ini mulai mendapatykan curah hujan dengan intensitas yang cukup tinggi. Salah satu daerah di Jatim yang mengalami intensitas curah hujan tinggi adalah Kabupaten Blitar.

 


Curah hujan yang cukup tinggi mulai Hari Minggu (16/10/2022) hingga Hari Senin (17/10/2022) pagi tadi rupanya membuat beberapa kawasan di kabupaten Blitar terkena musibah Banjir Bandang. Banjir Bandang ini disebabkan oleh dibukanya Bendungan Serut yang ada dikawasan Kanigoro Blitar. Hal tersebut dikarenakan tingginya permukaan air akibat curah hujan yang cukup tinggi.
 

 

Sebelum pintu Bendungan Serut dibuka, sirine tanda bahaya sudah mulai dibunyikan pada Hari Senin pagi ini. Suara raungan sirene tersebut sebelumnya tidak pernah terdengan selama puluhan tahun. Hal ini diungkapkan oleh Kades Rejowinangun Bhagas Wigasto yang mengaku ngeri mendengarkan sirene Bendungan Serut berbunnyi. Padahal sejak balita hingga saat ini usianya memasuki 44 tahun, baru kali ini dirinya mendengarkan sirene itu dibunyikan.

 

Sirene tersebut menandakan kalau air dibendungan sudah akan melampaui kapasitas dari Bendungan Serut. Bendungan Serut sendiri memiliki kapasitas penampungan air hingga 1.500 meter kubik dari arah timur wilayah Blitar. Pada saat kejadian ketinggian air telah mencapai 1.100 meter kubik. Hingga akhirnya, petugas yang ada membuka lima dari delapan pintu Bendungan Serut. kemudian,  Air dari Bendungan Serut ini akan diarahkan menuju Sungai Brantas yang terletak di sisi barat bendungan.

 

Akibat dari pembukaan pintu Bendungan Serut ini, akhirnya 7 kjawasan di kabupaten Blitar ini terkena banjir, yaitu :

1. Gondanglegi Kel. Sutojayan Kec. Sutojayan (Banjir)
2. Dusun. Kedungjati Ds. Rejoso Kec. Binangun ( Banjir)
3. Desa Salamrejo Kec. Binangun (Banjir)
4. Desa. Bacem Kec. Sutojayan (Banjir)
5. Desa. Kalitengah Kec. Panggungrejo (Banjir)
6. Jurangkendil Ds. Bacem Kec Sutojayan (Longsor)
7. Ds. Sumberjo Kec. Sutojayan (Banjir)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad