Mau Nonton Opening Ceremony Piala Dunia Di Stadion GBT...? Begini Caranya.. - Kabar Surabaya

Terbaru

Thursday, October 12, 2023

Mau Nonton Opening Ceremony Piala Dunia Di Stadion GBT...? Begini Caranya..

Mau Nonton Opening Ceremony Piala Dunia Di Stadion GBT...? Begini Caranya..


Kabar Surabaya - Pada bulan November mendatang, Indonesia secara resmi bakal menggelar event Piala Dunia U-17. Kota Surabaya sendiri telah ditunjuk untuk menggelar Opening Ceremony sekaligus menjadi kandang bagi Timnas. Stadion yang nantinya bakal digunakan adalah Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) yang selama ini menjadi HomeBase bagi tim Persebaya Surabaya.



Berdasarkan kalender yang dikeluarkan oleh FIFA, Opening Ceremony Piala Dunia U-17 akan digelar pada tanggal 10 November 2023, bertepatan dengan Hari Pahlawan. Setelah Openinng Ceremony, Timnas Indonesia akan langsung bertanding untuk menghadapi Timnas Maroko. Berdasarkan hasil drawing, Indonesia sendiri masuk dalam grup A bersama Equador, Panama dan Maroko.


Sedangkan untuk grup selengkapnya adalah sebagai berikut :

Grup B : SPANYOL, KANADA, MALI, UZBEKISTAN 

Grup C : BRAZIl, IRAN,  NEW KALEDONIA , INGGRIS 

Grup D :  JEPANG, POLANDIA, ARGENTINA, SENEGAL

Grup E :  PERANCIS, BURKINA FASO, KOREA SELATAN, USA

Grup F : MEXICO , JERMAN, VENEZUELA, NEW ZEALAND 


Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan laga Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), caranya sangat mudah. Bisa langsung membeli tiketnya melalui website resmi milik FIFA, yaitu https://www.fifa.com/fifaplus/id/tickets. Tiketnya juga dibagi menjadi beberapa paket, yaitu Paket Reguler dan Paket Stadion.  


Berikut untuk harga tiketnya mulai yang paling murah. 

Paket reguler dan keluarga: 

Tiket pertandingan 10 November: mulai Rp 250.000 (termasuk menonton Opening Ceremony)

Tiket pertandingan 13 November: mulai Rp 100.000

 Tiket pertandingan 16 November: mulai Rp 100.000 

Paket stadion: mulai Rp 160.000 untuk dua hari pertandingan babak penyisihan.


Nantinya, Pemkot Surabaya juga akan menyediakan kendaraan shuttle berupa Suroboyo Bus ataupuan Semanggi Suroboyo untuk mengangkut suporter. Jadi Suporter tidak perlu membawa mobil pribadi, cukup parkirkan kendaraan ke Terminal Purabaya, Terminal Joyoboyo maupun ke Terminal Benowo dan naik kendaraan shutlle yang tersedia. (yyan) 


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad