Tabrakan MAUT, 8 Orang Tewas Didepan Mall Ciputra , Ini Kata Pihak Pertamina
Kabar Surabaya - Selain kepatuhan terhadap aturan berlalu-lintas di jalan raya, kondisi kendaraan juga sangat berperan untuk menjaga keselamatan dan keamanan saat berkendara. Oleh karena itu sebelum bepergian, baik itu jarak dekat maupun jarak jauh, pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan layak jalan. Periksa kembali, mesin, rem maupun kondisi ban sebelum bepergian.
Pemeriksaan kendaraan ini bisa mencegah terjadinya kecelakaan lalu-lintas yang meyebabkan kerugian pada diri sendiri maupun orang lain. Hal ini seperti yang terjadi di kawasan jalan Alternatif Cibubur arah ke Cileungsi. Kejadian yang terjadi pada hari Senin (18/07/2022) siang ini terjadi di depan Mall Ciputra Bekasi. Kecelakaan ini dipicu oleh Truk Tanki Pertamina berukuran besar yang menabrak para pengendara yang ada didepannya.
Dari sejumlah vidio yang beredar, tampak para korban tergencet di bawah truk tanki Pertaina. Mereka tergencet bersama motor yang dikendarainya. Bahkan disekitar lokasi juga masih banyak motor- motor yang kondisinya hancur tak berbentuk lagi. Selain itu ada pula satu unit mobil yang tampak hancur pada bagian depan dan belakangnya.
“PT Pertamina Patra Niaga menyampaikan permohonan maaf dan duka cita mendalam kepada korban dan keluarga korban. Saat ini sedang dilakukan penanganan terhadap korban,” ujarnya, Senin (18/7/2022). Dijelaskan Eko, pihaknya akan bertanggung jawab penuh atas peristiwa kecelakaan yang merenggut korban yang meninggal dan alami luka-luka tersebut (yya).
No comments:
Post a Comment