Aseeek, Aturan UTBK SNBT Terbaru, Siswa Bisa Pilih Sampai 4 Prodi - Kabar Surabaya

Terbaru

Tuesday, December 12, 2023

Aseeek, Aturan UTBK SNBT Terbaru, Siswa Bisa Pilih Sampai 4 Prodi

Aseeek, Aturan UTBK SNBT Terbaru, Siswa Bisa Pilih Sampai 4 Prodi


Kabar Surabaya - Dalam SNBT 2024, aturan seleksi nasional untuk penerimaan mahasiswa baru mengalami perubahan signifikan. Sekarang, peserta dapat memilih hingga empat program studi (prodi) dengan ketentuan yang lebih ketat. Ketua penanggung jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024, Prof Ganefri, menyampaikan bahwa setiap peserta bebas memilih antara satu hingga empat prodi, tetapi dengan aturan tertentu.



Kalau sebelumnya, pada UTBK SNBT 2023, peserta hanya dapat memilih maksimal dua prodi. Namun, pada tahun 2024, siswa diberikan fleksibilitas lebih besar untuk memilih prodi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) akademik, vokasi, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) sampai empat prodi.


Meski demikian, ada ketentuan khusus yang diterapkan apabila siswa memilih 4 Prodi. Ketentuan pemilihan prodi pada SNBT 2024 dijelaskan sebagai berikut:

1. Memilih satu prodi: Peserta dapat memilih satu prodi dari PTN manapun, termasuk jenjang D3, D4, atau S1.

2. Memilih dua prodi: Siswa yang memilih dua prodi dapat bebas memilih keduanya dari jenjang D3, D4, atau S1. Prodi yang dipilih dapat campur antara vokasi dan akademik.

3. Memilih tiga prodi: Jika memilih tiga prodi, salah satu prodi harus dari jenjang berbeda. Misalnya, dua prodi S1 dan satu prodi D3 atau D4, atau sebaliknya.

4. Memilih empat prodi: Apabila siswa memilih empat prodi, pemilihan prodi harus seimbang antara prodi akademik (S1) dan prodi vokasi. Contohnya, dua prodi S1 dengan dua prodi D3 atau D4, atau campuran dua prodi S1 dan satu prodi D3 dan D4.


Prof Ganefri dalam hal ini menekankan pentingnya siswa memilih prodi dengan cermat sesuai minat dan keinginan. "Urutan pemilihan prodi mencerminkan prioritas prodi yang dipilih. Jadi pastikan siswa memilih dengan cermat," kata Prof Ganefri.


Sedangkan untuk Jadwal pendaftaran UTBK SNBT 2024 sebagi berikut:

Pendaftaran UTBK SNBT: 21 Maret-5 April 2024

Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 1-30 April 2024 dan 2-7 Mei 2024

Pelaksanaan UTBK Gelombang 2: 14-20 Mei 2024

Pengumuman hasil SNBT: 13 Juni 2024

Unduh sertifikat UTBK: 17 Juni-31 Juli 2024

Prof Ganefri menyarankan bahwa jika siswa tidak memiliki minat pada prodi akademik atau vokasi, sebaiknya tidak memilih banyak prodi. Keputusan memilih prodi harus benar-benar tepat sesuai dengan minat dan kemampuan siswa.


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad