Siapkan Program Baru Untuk Berbagi Kepada Sesama - Kabar Surabaya

Terbaru

Friday, April 29, 2022

Siapkan Program Baru Untuk Berbagi Kepada Sesama

Siapkan Program Baru Untuk Berbagi Kepada Sesama


Kabar Surabaya - Ramadhan adalah saatnya untuk berbagi kepada sesama yang ada di sekitar kita. Oleh karena itu biasanya banyak masyarakat yang berlomba-lomba untuk berbagi dan berbuat kebaikan didalam bulan yang suci ini. Termasuk juga Masjid dan Musholla yang selalu membuat program yang sifatnya sosial dengan berbagi kepada umat disekitarnya.



Salah satu masjid yang memiliki program sosial dalam Bulan Ramadhan ini adalah Masjid Al-Muslimun Rungkut Barata Surabaya. Kali ini, masjid yang terletak di Kelurahan Rungkut Menanggal ini memiliki program baru yang baru di launching saat Bulan Ramadhan. Program ini berupa berbagi bingkisan lebaran kepada para penarik becak yang ada disekitar masjid.

Program berbagi kepada para penarik becak ini pertama kalinya digagas oleh Biro Sosial Masjid Al-Muslimuun. Surya Sidik sebagi ketua Biro memaparkan bahwa Program Berbagai ini sebenarnya sudah akan dilakukan pada tahun lalu. Namun karena masih terkendala pandemi Covid-19, maka progran berbagi ini baru bisa dilakukan pada tahun ini.

 

Mengenai sasaran programnya kepada para penarik becak, Surya Sidik menjelaskan bahwa dirinya terisnpirasi dari penarik becak yang ada di Perumahan Rungkut Barata. "Setiap hari saat melihat para penarik becak selalu merasa iba, mereka tampak duduk atau tiduran diatas becaknya. Saya yakin mereka tidak setiap hari mendapatkan penumpang, apalagi di era transportasi online seperti ini, mereka pasti semakin tersisihkan," 

 

Kegundahan hati Surya Sidiq ini akhirnya disampaikan kepada para takmir yang lain dan hingga akhirnya semua takmir sepakat untuk memberikan bingkisan kepada para penarik becak tersebut. Bingkisan berupa hampers ini berisi Beras, Minyak Goreng, Gula, Sirup, Mie, dan Biskuit.

 

Total hampers yang disalurkan sejumlah 30 paket, yang diterima oleh para penarik becak yang mangkal di Perumahan Rungkut Barata, Rungkut Menanggal Harapan, Kyai Amin dan depan Superindo (Yakaya). Suirya Sidiq mengaku hatinya sangat tersentuh ketika melihat para penarik becak ini terlihat bahagia saat mendapatkan hampers. "Semoga acara ini bisa kita lanjutkan pada tahun depan dengan menjangkau lebih banyak sasaran para penarik becak,"

 

Tjatur selaku Ketua Takmir Masjid Al-Muslimun sangat meng-apresiasi program baru dari Biro Sosial tersebut. "Secara utuh,pada Bulan Ramadhan kali ini Masjid Al-Muslimun memiliki beberapa program unggulan, yaitu Lomba cerdas cermat dan Hapalan Quran, Pondok Ramadhan, Santunan bagi anak yatim, Santunan bagi warga duafa, serta penyaluran zakat Fitrah pastinya," terang Tjatur. (yyan)    


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad