Walikota Risma Gandeng IT Telkom Kembangkan Bilik Anti Vovid-19 - Kabar Surabaya

Terbaru

Friday, March 20, 2020

Walikota Risma Gandeng IT Telkom Kembangkan Bilik Anti Vovid-19

Walikota Risma Gandeng IT Telkom Kembangkan Bilik Anti Vovid-19

Kabar Surabaya - Serangan Virus Corona atau Covid-10 ini sudah semakin serius. Indonesia sendiri sudah menduduki peringkat kedua negara dengan presentase tingkat kematian yang tinggi di dunia. Di Kota Surabaya sendiri sudah terdapat 6 pasien yang telah dinyatakan positif terpapar oleh Corona. Hal ini masih diperparah dengan sikap masyarakat yang panik, sehingga beberapa komoditi kesehatan seperti masker, hand Sanitizer dan Alkohol menjadi langka dan mahal harganya.


Rupanya kondisi tersebut membuat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini tidak bisa tinggal diam. Beragam daya upaya beliau lakukan untuk membuat warganya merasa tenang. Mulai dari mendirikan ratusan titik tempat cuci tangan di lokasi umu dan  terbuka, pembagian Hand Sanitizer ke kendaraan umum, Pendirian dapur umum guna membagikan wedang pokak dan terlur rebus serta melakukan disinfektan massal ke seluruh kota, termasuk jalan raya dengan menggunakan unit pemadam kebakaran.

Rupanya langkah Wali Kota Risma tidak berhenti sampai di situ. Terinspirasi oleh Bilik Strerilisasi yang dimiliki negara Vietnam, beliau juga ingin memiliki alat tersebut. Karena itulah akhirnya Wali Kota risma meminta bantuan dari Institut Teknologo Telkom Surabaya (ITTS) guna mewujudkan keinginannya 

Rupanya pihak kampus juga menyambutnya dengan tangan terbuka. Mereka langsung bekerja untuk membuat prototype dari Bilik Strerilisasi ini

Fungsi dari Bilik Strerilisasi ini adalah membuat pemakainya akan bebas kuman secara keseluruhan mulai dari atas kepala hingga ujung kali. Jadi bukan hanya bagian telapak tangan saja.


Pada prakteknya seseorang yang akan di sterilisasi diharuskan memasuki bilik tersebut. Lalu dari atas dan samping akan disemprotkan cairan disinfektan. Setelah penyemprotan, pemakainya bisa keluar lewat pintu samping. Kalau dilihat fisiknya  Bilik Strerilisasi ini mirip dengan Tab Shower.

Nantinya Pemkot Surabaya akan memasang Bilik Strerilisasi ini di beberapa lokasi, seperti mall, perkantoran, rumah sakit serta beberapa lokasi lain yang memungkinkan. Jadi, mereka yang akan keluar maupun masuk ke dalam suatu ruangan bisa streril sebelum melakukan aktifitasnya.


Saat ini pihak IT Telkom telah menuntaskan prototype dari Bilik Strerilisasi tersebut. Wali Kota Risma-pun juga terlihat puas dengan hasilnya. Namun pihak ITTS masih akan terus menyempurnakan hingga alat ini nantinya bisa diproduksi secara massal. Guna menunjang penyempurnaan dari pembuatan Bilik Strerilisasi ini, Wali Kota Risma juga menurunkan staf ahli dan Dinas Kesehatan guna untuk bergabung dengan tim dari ITTS ini. (Yanuar Yudha)
 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad